BENGKALIS, GORIAU.COM-Meski sudah sering ditangkap aparat penegak hukum, aktivitas penyelundupan bawang merah asal negeri jiran Malaysia masih saja terjadi. Jalur perairan Selat Malaka-Bengkalis menjadi pilihan dan tempat empuk bagi para penyelundup dalam melancarkan aksi mereka.

Kendati telah berkali-kali aksi mereka ketahuan aparat, baik pihak Bea Cukai maupun jajaran Polres Bengkalis, namun aksi penyelundupan bawang merah malah makin marak. Kedekatan jarak Malaysia dengan Bengkalis ditambah banyaknya pelabuhan-pelabuhan tikus sepertinya menjadi faktor makin leluasanya pelaku melakukan aksinya.

<"Berdasarkan laporan dari masyarakat tersebut, kita langsung datang ke TKP. Benar saja, di Sungai Parit Bengkok tersebut ada kapal denfan nomor lambung GT 7.5.18 No 2507 yang sedang sandar dan lagi melakukan pembongkaran bawang merah. Kita pun langsung melakukan pengamanan," terang Mebi.

(ail)