JAKARTA -- Total kasus Covid-19 di Tanah Air mencapai 657.948 orang hingga Sabtu (19/12/2020), setelah dalam 24 jam terakhir terkonfirmasi 7.751 kasus baru.

Data terbaru tersebut diungkap Satuan Tugas Penanganan Covid-19 kepada wartawan Sabtu sore. Data juga bisa diakses publik melalui situs Covid19.go.id dan Kemkes.go.id, dengan diperbarui setiap sore.

Data pemerintah juga mengungkapkan penambahan jumlah pasien Covid-19 yang sembuh dalam sehari sebanyak 4.265 orang.

Dengan demikian, total pasien Covid-19 yang sembuh di Indonesia mencapai 536.260 orang.

Namun juga terjadi penambahan pasien Covid-19 yang meninggal dunia sebanyak 145 orang pada periode 18-19 Desember. Dengan demikian, total kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 19.659 orang.

Selain kasus positif, diketahui ada 64.071orang yang saat ini berstatus suspek terkait penularan virus corona.

Sebanyak 7.751 kasus baru Covid-19 diketahui setelah pemerintah melakukan pemeriksaan terhadap 63.768 spesimen dalam sehari.

Pada periode yang sama, ada 41.914 orang yang diambil sampelnya untuk menjalani pemeriksaan spesimen.

Total, pemerintah sudah memeriksa 6.738.451 spesimen dari 4.507.874 orang yang diambil sampelnya.

Sebagai catatan, satu orang bisa menjalani pemeriksaan spesimen lebih dari satu kali.***