TELUKKUANTAN - Lamanya proses penyelesaian APBD-P 2018 Kuantan Singingi (Kuansing), Riau tidak terlepas dari persoalan teknis yang dihadapi Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kuansing.

Hal itu diungkap Sekda Dianto Mampanini yang juga Ketua TAPD Kuansing ketika ditanya GoRiau.com tentang lamanya proses akhir APBD-P 2018, Senin (12/11/2018) di Telukkuantan.

"Ini hanya masalah teknis saja," ujar Dianto. Bahkan, dengan tegas Dianto memastikan bahwa tidak ada kepentingan oknum pejabat Kuansing seperti yang disampaikan Musliadi.

"Insya Allah, besok sudah disampaikan ke DPRD. Tidak ada yang tersandera," tegas Dianto.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Musliadi alias Cak Mus menyayangkan lambannya penyelesaian APBD-P 2018. Ia menilai, hal itu tidak terlepas dari tidak kompaknya TAPD.

"Saya melihat, APBD-P ini tersandera oleh kepentingan pejabat eselon III di Bappeda dan BPKAD," ucap Cak Mus. ***