BENGKULU - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI berkomitmen untuk selalu berjuang dalam mewujudkan percepatan pembangunan di Provinsi Bengkulu. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan memperjuangkan alokasi anggaran daerah untuk digunakan dalam pembangunan. Selain itu DPD RI juga mendorong pemerintah pusat untuk memastikan daerah otonom mempunyai kapasitas yang cukup dalam menyelenggarakan kewenangannya.

Dalam pidato saat Sidang Paripurna Istimewa DPRD Provinsi Bengkulu untuk menyambut HUT ke-48 Provinsi Bengkulu, Jum'at (18/11), Ketua DPD RI, Mohammad Saleh mengatakan bahwa alokasi anggaran dari pemerintah pusat dianggap belum dapat mencukupi kebutuhan daerah dalam pembangunan. Kedepannya DPD RI akan mendorong dilakukan pengkajian dan penataan kembali perimbangan keuangan antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah.

"Dewan Perwakilan Daerah RI sebagai lembaga negara yang dilahirkan di era reformasi mengemban amanah untuk memenuhi harapandan aspirasi semua daerah, akan senantiasa berjuang agar daerah diberikananggaran yang seimbang dan adil sesuai dengan beban urusan pemerintahan yangdiserahkan kepada daerah otonom," ujarnya.

Mohammad Saleh menambahkan bahwa DPD RI juga akan mendorong terciptanya kapasitas yang sesuai di daerah dalam menyelenggarakan kewenangannya sebagai daerah otonom. Dengan adanya kapasitas daerah yang mumpuni, maka pelayanan pemerintah daerah kepada publik akan ideal danmemuaskan masyarakat.

"Dalam kerangka otonomi daerah, kegagalan daerah otonom akan berdampak pada pemenuhan pelayanan publik kepada masyarakat. Oleh karena itu, DPD RI akan terus mendorong pemerintah pusat untuk memastikan bahwa daerah otonom mempunyai kapasitas yang cukup untuk menyelenggarakan kewenangannya, baik kapasitas keuangan, kapasitas sumber daya manusia maupunkapitas lainnya," ucap Mohammad Saleh yang juga Senator dari Provinsi Bengkulu ini.

Baca Juga : RUU Pembentukan UU Diajukan di Sidang Paripurna DPD RI untuk Disahkan

Selain itu, Mohammad Saleh juga mengatakan bahwa melalui perencanaan dan strategi yang matang dari pemerintah daerah, Bengkulu dapat menjadi pelopor dalam pembangunan nasional. Tidak hanya pemerintah daerah, Mohammad Saleh juga menuntut adanya komitmen dari pemerintah untuk mewujudkan percepatan pembangunan di Bengkulu. Dirinya sebagai Senator Bengkulu akan selalu berkomitmen untuk memperjuangkan pembangunan dan kemajuan Provinsi Bengkulu.

"Saya sebagai Putra Asli Daerah yang diamanahi untuk memimpin lembaga negara tentu akan terus mengavokasi kepentingan Bengkulu di tingkat nasional sehingga pelan namun pasti, kita akan melangkah dengan mantap menuju Bengkulu Baru: Bengkulu yang maju dan sejahtera," pungkasnya.rls