PEKANBARU - Berdasarkan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2019 sementara di Kota Pekanbaru, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno unggul di tujuh kecamatan.

Dari hasil penghitungan yang telah dibacakan, Prabowo-Sandi berhasil menang telak dengan total keseluruhan suara mencapai 115.151 suara. Sedangkan pesaingnya, Jokowi-Ma'ruf memperoleh 48.200 suara di tujuh kecamatan, di Kota Pekanbaru.

Rinciannya, di Kecamatan Lima Puluh Kota, Prabowo-Sandi unggul tipis dari paslon petahana. Pasangan yang diusung Gerindra, Demokrat, PAN, PKS dan Partai Berkarya tersebut meraih 11.686 suara, sementara Jokowi-Ma'ruf meraup 9.554.

Sedangkan di Kecamatan Pekanbaru Kota, Prabowo-Sandi unggul telak dengan 10.351, sementara Jokowi-Ma'ruf hanya 2.150.

Selanjutnya, di Kecamatan Rumbai, kedua paslon ini terpaut hingga 9 ribuan suara. Rinciannya, Prabowo-Sandi 22.316, dan Jokowi-Ma'ruf 13.679.

Sementara di kecamatan tetangga, Rumbai Pesisir, pasangan Prabowo-Sandi berhasil meraih 31.538 suara, sedangkan pasangan nomor urut 02, Jokowi-Ma'ruf hanya meraup 8.167 suara.

Berbeda dengan di Rumbai yang jarak suaranya cukup jauh, di Kecamatan Sail, pasangan Prabowo-Sandi unggul dengan 9.183 suara. Sedangkan Jokowi-Ma'ruf 2.230.

Di Kecamatan Senapelan, Prabowo-Sandi unggul dua kali lipat dari suara pesaingnya, Jokowi-Ma'ruf yang meraih 6.597. Prabowo-Sandi berhasil mendapatkan 12Kecamatan Jokowi-Ma'ruf 2.150 suara.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru, Anton Merciyanto menjelaskan, masih ada hasil penghitungan lima kecamatan yang belum dibacakan.

"Jadi masih ada lima kecamatan lagi yang belum dibacakan. Sebenarnya Marpoyan Damai dan Bukit Raya sudah selesai penghitungannya, tetapi masih ada penandatanganan saksi dan penyelenggara. Sehingga, pembacaan lima kecamatan tersebut akan menyusul," kata Anton.