TELUKKUANTAN – Jafrinaldi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Ikatan Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongan (IKAPTK) Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau periode 2023 - 2028. Ia dipercaya melanjutkan estafet Ketua IKAPTK yang sebelumnya dipegang Erdiansyah.

Menurut Erdiansyah, beberapa hari lalu, IKAPTK Kuansing telah melaksanakan musyawarah untuk pemilihan pengurus periode berikutnya. Hasilnya, Jafrinaldi terpilih secara aklamasi.

"Kalau sebelumnya periode kepengurusan hanya tiga tahun, untuk sekarang lima tahun. Ini sesuai dengan AD ART organisasi," ujar Erdiansyah pada kegiatan silaturahmi dan penyampaian kepengurusan baru IKAPTK Kuansing, Kamis (12/1/2023) di Telukkuantan.

Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dissos PMD) Kuansing ini menyampaikan permohonan maaf bila dalam kepengurusan sebelumnya ada banyak kekurangan.

"Semoga di kepengurusan yang baru ini, IKAPTK semakin maju dan semakin semangat dalam membangun daerah," ujar Erdiansyah.

Sementara itu, Jafrinaldi mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota IKAPTK yang telah mengamanahkan dirinya sebagai ketua untuk lima tahun mendatang.

"Agar organisasi ini bisa berjalan sebagaimana mestinya, kami berharap dukungan dari semuanya. Baik pengurus maupun senior-senior yang sudah pensiun," ujar Jafrinaldi yang saat ini menjabat Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kuansing.

Dengan reorganisasi, kata Jafrinaldi, harus menimbulkan semangat supaya IKAPTK tetap eksis dalam membangun daerah dan mengabdi kepada masyarakat.

Pada pertemuan ini juga hadir beberapa senior IKAPTK Kuansing, diantaranya Chaidir Arifin, Fahmi Ombak, Sumarli dan beberapa tokoh Kuansing lainnya.

Chaidir mengingatkan para pamong di Kuansing untuk terus berkarya, tunjukkan kinerja dalam membangun daerah. Ia juga mengingatkan untuk menjaga sikap, etika dan moral.

"Tetaplah menjaga hati nurani pemerintah, sehingga kita bisa diterima oleh masyarakat," tutup Chaidir.***