PEKANBARU - Banyaknya penjual bendera dan umbul-umbul di Kota Pekanbaru membuat omset pedagang lama menurun. Hal inilah yang dirasakan oleh salah seorang penjual bendera di Jalan Riau, Yeni, menuturkan hampir setiap tahun di tanggal 25 ia sudah mulai berjualan di pinggir jalan.

Menurutnya, penjualan bendera tahun ini menurun dibandingkan tahun lalu. Sebab pada tahun 2017 ia mengaku bisa menjual 12 kodi bendera merah putih ukuran setengah meter yang biasa dipasang di depan rumah-rumah warga, namun pada tahun 2018 penjualannya tidak mencapai angka tersebut.

"Kalau saat ini kelihatan lebih sepi, dan kayaknya bakal turun lagi tahun ini, dulu mau masuk Agustus udah banyak yang terjual, sekarang masih sepi," tutur Yeni.

Penjual lainnya di jalan Sudirman Irma, mengeluhkan hal yang sama, ia mengatakan tiga tahun lalu sangat jarang ditemui penjual bendera, namun tahun ini di Kota Pekanbaru tersebar di banyak lokasi.

Walaupun begitu, Irma belum bisa memastikan perbandingan sebab pembeli akan semakin meningkat ketika memasuki H-7 sebelum hari kemerdekaan.

"Kalau sekarang kan masih belum banyak pembeli, biasanya H-7 baru banyak," kata Irma.

Ditambahkan, bendera dan umbul-umbul yang di jual oleh Irma memiliki ukuran dan harga yang bervariasi mulai dari Rp5.000 hingga Rp500.000.

Untuk diketahui penjual bendera dan umbul-umbul di Kota Pekanbaru tersebar dibeberapa titik yaitu disekitar jalan Riau, HR Subrantas, Sukarno-Hatta dan Jalan Sudirman. ***