PEKANBARU, GORIAU.COM - Dewan Pengurus Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa Provinsi Riau bersama seluruh Dewan Pengurus Cabang (DPC) PKB se-Riau membuka pendaftaran caleg mulai dari tanggal 2 Februari hingga 2 Maret mendatang.

Demikian disampaikan Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) DPW PKB Riau HM Yusuf Sikumbang SH MH kepada wartawan kemarin.

Menurut Yusuf, guna mensosialisasikan pembukaan pendaftaran ini, pihaknya akan menggelar acara launching pendaftaran caleg PKB se Riau bersempena rapat pimpinan wilayah (Rapimwil) pemenangan pemilu bersama seluruh ketua DPC dan LPP dari kabupaten/kota se-Riau.

"Kita dari PKB akan membuka pendaftaran bakal caleg baik dari internal yakni pengurus-pengurus PKB dan dari eksternal yakni dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, pengurus ormas yang berniat untuk mengabdi kepada masyarakat dan membesarkan partai ini secara bersama-sama,'' ujarnya.

Menurut Yusuf, pihaknya sengaja memilih momen serba angka dua untuk lebih mensosialisasikan angka atau nomor urut PKB yakni nomor 2 dalam pemilu 2014 mendatang. "Jadi memang kita sengaja memilih tanggal 2 bulan 2 jam 2 sebagai waktu untuk launching pembukaan pendaftaran karena kita ingin lebih mensosialisasikan nomor urut partai kita pada pemilu 2014 mendatang,'' ujarnya.

Dalam Rapimwil bersama seluruh ketua DPC dan LPP dari kabupaten/kota, DPW PKB bersama LPP membahas berbagai program-program pemenangan pemilu mulai dari tata cara dan persyaratan pendaftaran caleg, kampanye, rekrutmen dan pelatihan saksi sampai pengawalan suara.

Yusuf mengajak kepada semua kalangan terutama dari Nahdatul Ulama dan organisasi kemasyarakatan lain serta tokoh-tokoh masyarakat untuk dapat bersama-sama ikut mendaftar menjadi caleg di PKB karena dengan bersatu dan berjuang bersama-sama maka target untuk meraih suara yang banyak tentu akan dapat diraih dengan semaksimal mungkin.

"Soal Caleg kita punya standar, menyangkut administrasi, komitmen dan visi apa yang dimiliki, punya kekuatan apa, serta apa yang mau dilakukan kalau terpilih di parlemen," pungkasnya.

Yusuf berharap agar penyelenggaran tahapan pemilu 2014 dapat berjalan dengan baik. Dia berharap KPU selaku penyelenggara dapat menegakkan aturan yang seadil-adilnya kepada seluruh peserta tanpa pandang bulu. Disamping itu dia mengimbau agar para kontestan yang akan bersaing merebutkan suara rakyat dapat bermain secara fair dan tetap dalam ranah konstitusi yang sudah ditetapkan.

"Mari bertanding dengan fair, kita buktikan bahwa demokrasi kita semakin sehat dari pemilu ke pemilu. Dengan pembukaan pendaftaran caleg ini PKB siap mengarungi pemilu 2014. (rls)