PEKANBARU - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golongan Karya (Golkar) Setya Novanto berkelit saat ditanya berkembangnya isu DPP Golkar telah merestui Ansar Ahmad untuk mendampingi Gubernur Riau, H Arsyadjuliandi Rachman sebagai wakil gubernur (Wagub).

"Kan sudah saya sampaikan. Semuanya kita percayakan kepada DPD I melakukan evaluasi. Setelah itu akan disampaikan ke DPP," jawabnya, Selasa (21/6/2016) di VIP Lancang Kuning, Bandara SSK II Pekanbaru.

Sejauh ini, ia mengaku belum menerima satu pun usulan nama calon Wakil Gubernur Riau (Wagubri) dan pihaknya di DPP bersifat menunggu usulan nama Wagubri dari daerah.

"Prosesnya melalui tahapan-tahapan yang disusun Golkar Riau. Apa yang sudah disusun itu lalu disampaikan ke DPP. Nanti DPP memutuskan berdasarkan pertimbangan dari daerah juga," tutupnya. ***