PEKANBARU - Satu unit mobil Suzuki Ertiga, dengan plat nomor, BM 1848 SS, terbakar di parkiran Rumah Sakit Aulia Hospital, yang berada di Jalan HR Subrantas, Kecamatan Tampan, Kota Pekanbaru, Riau.

Peristiwa kebakaran mobil itu, terjadi pada hari Jumat (4/12/2020) sore, sekitar pukul 17.30 WIB. Awalnya kebakaran diketahui oleh seorang warga bernama, Dino (34), yang kebetulan berara di dekat parkiran RS Aulia Hospital.

Dino melihat, kalau api sudah membesar, dan membakar mobil Ertiga warna silver itu. Kemudian Dino langsung berlari ke Basement RS Aulia Hospital, untuk memanggil security yang berjaga.

Setelah mendapat informasi itu, security lantas mengambil alat pemadam api ringan (Apar), dan langsung menyemprotkan ke mobil yang apinya tengah membara.

Sementara security lainnya, menghubungi pemadam kebakaran dan aparat kepolisian dari Polsek Tampan, untuk memadamkan api. Hingga pukul 18.00 WIB, dua mobil pemadam kebakaran, dan petugas kepolisian datang dan memadamkan api.

"Iya benar kejadiannya, tadi sore. Untuk korban jiwa tidak ada. Sementara untuk penyebab kebakaran masih kita selidiki," ujar Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mukmin Wijaya, melalui Kapolsek Tampan, Kompol Hotmartua Ambarita, kepada GoRiau.com, Jumat malam. ***