PEKANBARU – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XVII Provinsi Riau tahun 2024 yang akan diselenggarakan di Pekanbaru pada tanggal 3 sampai dengan 9 Juni 2024 mendatang akan diikuti seluruh kabupaten dan kota.

‘’Kalau tahun 2023, Kabupaten Kepulauan Meranti tidak ikut, tahun ini mereka menyatakan ikut. Jadi Popda tahun ini diikuti seluruh kabupaten dan kota se-Riau,’’ ujar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Riau, Erisman Yahya kepada GoRiau.com, Jumat (22/3/2024).

Dikatakannya, sebelumnya Dispora Riau telah melakukan sosialisasi ke kabupaten dan kota, dan hasilnya, semua daerah akan ikut berpartisipasi.

Popda akan mempertandingkan 9 cabang olahraga (cabor) yakni sepakbola, bola basket, bola voli, sepak takraw, bulutangkis, tenis lapangan, pencak silat, atletik dan renang.A2Dari 9 Cabor yang akan dipertandingkan terdiri dari 113 nomor/kelas dan memperebutkan 76 medali emas, 76 medali perak, dan 107 medali perunggu.

‘’Para juara nanti akan menjadi utusan Riau pada event tingkat regional maupun nasional seperti Pra Popnas, Popnas dan event lainnya,’’ tutupnya. ***