PEKANBARU - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP menghadiri kegiatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H, yang di gelar oleh Persatuan Masyarakat Asal Aceh (Permasa) Provinsi Riau, di Aula Komplek Permasa Center, Jalan Air Hitam, Kecamatan Bina Widya, Minggu (18/12/2022).

Muflihun hadir bersama sejumlah pejabat lainnya. Diantaranya, Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Riau Drs. H. Masrul Kasmy, M.Si, Ketua Dewan Pembina Permasa Provinsi Riau Ir. H. Iskandar Hoesin M.H., Pembina Permasa Provinsi Riau Fauzi Yusuf, Ketua Permasa Provinsi Riau Fauzan S.STP M.Si, dan para tokoh masyarakat Aceh di Provinsi Riau.

Kegiatan ini mengangkat tema meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW sebagai bekal membangun generasi yang unggul, insan yang cerdas dan islami.

Pj Walikota Pekanbaru Muflihun dalam sambutannya mengapresiasi kepada masyarakat Aceh yang tinggal di kota Pekanbaru atas kerjasamanya telah menjaga keamanan, kenyamanan dan ketertiban bersama.

"Marilah kita berkolaborasi bersama mendukung program kerja pemerintah kota Pekanbaru dalam membangun kota yang lebih baik dan sejahtera masyarakatnya," kata Muflihun.

Ia menuturkan, ada empat program kerja pemerintah kota di tahun 2023 yang langsung menyentuh masyarakat. Pertama, beasiswa kepada anak-anak yang orang tuanya kurang mampu dan anak-anak yang berprestasi.

Kedua, santunan kematian bagi masyarakat miskin di Kota Pekanbaru. Ketiga, pelayanan dokter on call 24 jam di puskesmas-puskesmas. Kemudian keempat, subsidi bunga pinjaman kepada UMKM.

"Semoga program ini dapat terlaksana nantinya dan akan bermanfaat bagi masyarakat kota Pekanbaru," pungkasnya. ***