RENGAT,GORIAU.COM - Empat remaja warga Desa Gudang Batu, Kecamatan Lirik, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau yang juga masih bersatatus pelajar ini harus berurusan dengan polisi setelah kedapatan melakukan pencurian 10 Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit milik perusahaan kelapa sawit PT Tesso Indah (TI), Rabu (28/1/2015) kemaren.

"Keempat remaja itu adalah, TR, AJ, DS dan RMP. Sebelum diserahkan ke polisi, mereka tertangkap tangan oleh Security PT TI saat mendodos (memanen) TBS milik perusahaan itu", ujar Kapolres Inhu, AKBP Ari Wibowo melalui Kasubag Humas Polres, Iptu Yarmen Djambak, Kamis (29/1/2015).

Dikatakan Yarmen, keempat pelajar itu tertangkap tangan oleh, Zul Azmi, yang juga seorang Staf PT TI saat berjaga di Pos Jaga MR4 sekitar pukul 13.00 WIB. Penangkapan itu berawal dari, Zul Azmi, yang juga saksi dalam kasus ini mendengar ada suara orang yang memanen buah sawit dalam areal perusahaan.

Begitu dilihat, Zul Azmi ke arah suara itu, ternyata ada seorang pria yang sedang mendodos buah sawit tersebut di areal Blok F21, Desa Danau Baru, Kecamatan Rengat Barat. Tidak hanya itu, hanya berjarak 20 meter, dirinya juga melihat dua orang pria lainnya yang melakukan hal yang sama, sebut, Yarmen.

Karena, Zul Azmi, saat itu seorang diri, dirinya langsung mencari rekannya yang lain. Tepat pada pukul 14.00 WIB, Azmi bersama rombongan menangkap pelaku dan melaporkan kejadian itu kepada, Surya Purnama, selaku staf PT TI.

Begitu mengetahui kejadian itu tambah, Yarmen, Surya Purnama, langsung menyerahkan remaja tersebut ke Mapolsek Rengat Barat bersama barang bukti, berupa 10 TBS, satu alat dodos sawit dan satu unit sepeda motor Nopol BM 2716 BN jenis Kharisma.

"Atas kejadian tersebut, PT TI mengalami kerugian Rp100 ribu rupiah. Saat ini keempat pelaku telah diamankan di sel tahanan Polsek Rengat Barat untuk pemeriksaan lebih lanjut", tandas Yarmen menerangkan.(jef)