PEKANBARU – Ada kekurangan pemasangan bangku di sepanjang Jalan Sudirman Pekanbaru, yang akhirnya jadi pusat pacaran para muda-mudi. Karena itu, Pemko sebaiknya memberi lampu penerangan di lokasi tersebut.

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri meminta Pemerintah Kota (Pemko) untuk menyediakan lebih banyak penerangan disepanjang trotoar Jalan Sudirman, Pekanbaru.

"Tujuan sebenarnya bangku itu dibuat kan untuk pejalan kaki yang ingin istirahat, tapi malah disalahgunakan sama orang-orang sebagai tempat pacaran," katanya kepada GoRiau.com, Jum'at (22/3/2024).

"Kota Pekanbaru ini memang minim tempat wisata, jadi masyarakatnya sampai nongkrong disana. Solusinya adalah diberikan penerangan disana, agar tidak disalahgunakan. Mereka berani disana kan karena tempatnya juga gelap," jelasnya.

Azwendi juga menghimbau kepada para orang tua untuk mengawasi pergaulan anak-anak mereka.

"Apalagi ini bulan Ramadhan, tidak enak dilihat. Jadi kami juga menghimbau kepada para orang tua untuk senantiasa mengawasi anak-anak mereka agar tidak terjerumus ke hal-hal yang tidak diinginkan," tutupnya. ***