PEKANBARU – Kebakaran terjadi di Asrama Putra Pondok Pesantren Khalid Bin Walid, di Desa Pematang Berangan, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).

Kebakaran yang menghebohkan warga Kecamatan Pematang Berangan itu terjadi Rabu (20/7/2022) sore, sekitar pukul 16.00 WIB. Gedung pesantren yang terbakar merupakan Gedung Buya Arab.

Menurut keterangan saksi, Muklas yang merupakan pengasuh Putra, api berasal dari lantai II pondok Ponpes Khalid Bin Walid.

Setelah melihat api dari lantai 2 Pondok Pesantren, Muklas langsung menghubungi Bhabinkamtibmas Desa Pematang, Berangan Brigadir Yulizar. Mendapat informasi itu, Brigadir Yulizar langsung menghubungi Damkar untuk melakukan pemadaman api.

Tidak berapa lama, pemadam kebakaran datang ke lokasi kejadian dan langsung melakukan pemadaman api.

“Api diduga berasal dari Plafon atas Lantai II Gedung Buya Arab, yang terbuat dari Bahan Triplek,” kata Kapolres Rohul, AKBP Pangucap Priyo Soegito kepada GoRiau, Rabu malam.

Beruntung tidak ada korban jiwa pada insiden ini. Namun kerugian yang ditimbulkan akibat kebakaran itu mencapai ratusan juta rupiah.

“Tidak ada korban jiwa maupun korban luka-luka. Namun kerugian ditaksir kurang lebih mencapai Rp 300 juta,” tutup Pangucap. ***