PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau belum miliki wacana melakukan lockdown antar daerah provinsi. Hal tersebut dikatakan Gubernur Riau, Syamsuar untuk menjaga kestabilan pangan di Provinsi Riau.

'Saat ini hal seperti itu belum perlu kita lakukan karena kita dan daerah provinsi tetangga masih bagian NKRI. Apalagi kebutuhan pangan dan lainnya saling mengisi kecuali dengan luar negeri," kata Syamsuar kepada GoRiau.com, Sabtu (21/3/2020).

Meskipun saat ini Pemprov Sumatera Barat (Sumbar) telah memberlakukan pemeriksaan suhu tubuh terhadap pengendara dan penumpang dari Riau yang akan masuk ke Sumbar, Syamsuar belum mau melakukan hal yang sama.

"Belum ada petunjuk dari pemerintah pusat apakah kita harus lockdown antar daerah provinsi," tegas Syamsuar.

Syamsuar kembali mengimbau warganya untuk tidak melakukan aktifitas secara berlebihan di luar rumah. Hindari tempat keramaiam untuk sementara waktu, sebagai bentuk antisipasi penyebaran Covid-19.

"Saat ini kita puasa untuk menahan diri berada di keramaian. Kita lakukan pola hidup bersih dan sehat, sebagai upaya melindungi diri dari Covid-19. Biasakan mencuci tangan dengan sabun sesudah melakukan aktifitas di luar," jelas Syamsuar. ***