SELATPANJANG - BKD Korpri FC memastikan tiket final setelah berhasil mengalahkan Disparpora FC dengan skor 2-0, turnamen Sepakbola dalam rangka memeriahkan hari jadi Kepulauan Meranti, Kamis (14/11/2017). Di partai final nantinya, BKD bertemu dengan Satpol PP.

Kemenangan yang diraih BKD Korpri FC pada laga Kamis sore ditoreh melalui dua gol Norman, nomor punggung 18.

Pemain nomor punggung 18 itu mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk BKD Korpri pada menit ke 10. Tendangan kerasnya dari jarak 35 meter tak mampu ditepis penjaga gawang Disparpora.

Tertinggal 1-0, Disparpora berusaha sekuat tenaga. Perlawanan sengit pun ditunjukkan dua kesebelasan.

Alih-alih menyamakan kedudukan, gawang Disparpora kembali kebobolan pada menit ke 22. Lagi-lagi Norman nomor punggung 18 memperbesar kemenangan BKD atas Disparpora.

Menit ke 25, BKD Korpri kembali mencetak gol ke gawang Disparpora melalui tandukan Varid. Umpan lambung dari Yadi dimaksimalkan Varid menjadi gol.

Tapi sayang, gol Varid dianulir hakim garis. Saat bola direbut, hakim garis terlebih dahulu mengangkat bendera.

Akhirnya skor 2-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, antara Disparpora FC dan BKD Korpri FC menunjukkan permainan menyerang. Berkali-kali menerobos jantung pertahanan lawan. Namun tak satu pun gol tercipta pada babak kedua ini.

Disparpora harus menerima pil pahit ketika wasit meniupkan pluit terakhir pertanda pertandingan telah usai.

Atas kemenangan ini, BKD Korpri FC melaju ke babak final dan akan bertemu dengan Satpol PP. Sementara Disparpora berebut posisi ke 3 dan ke 4 melawan Dishub.

Usai BKD menang atas Disparpora dengan skor 2-0, Satpol PP juga menang 2-0 ketika melawan Dishub, Kamis sore.

Ketua PSSI yang juga Kabid Mutasi BKD Kepulauan Meranti, Heri Saputra, mengaku optimis saat melawan Satpol PP nanti. Selain masih ada waktu untuk melakukan persiapan, BKD Korpri FC juga telah menganalisa kekuatan Satpol PP.

"Persiapan kita yang paling utama adalah menjaga kesehatan pemain dan menerapkan strategi teknik. Karena kekuatan Satpol PP sudah kita analisa," ujar Heri Saputra kepada GoRiau.

Kalau tak ada perubahan, final antara BKD Korpri FC melawan Satpol PP digelar, Senin (18/12/2017). ***