BAGANSIAPIAPI, GORIAU.COM - Bupati Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau, Suyatno secara resmi membuka pelaksanaan sikat gigi massal yang diikuti ratusan siswa sekolah dasar di Kota Bagansiapiapi, Jumat (19/3).

Kegiatan yang ditaja Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) ini dilaksanakan di sekolah Perguruan  Wahidin Bagansiapiapi dan SD 006 Bagansiapiapi.Dalam acara hadir Plt Sekdakab Rohil Surya Arfan, Anggota DPRD Rohil Tatang Hartono, Asisten III Bidang Kesra H Ali Asfar, Kadiskes Rohil Junaidi Saleh.Dalam sambutannya, Suyatno, meminta supaya panitia mengelar kegiatan lomba bagi anak-anak sebelum acara berlangsung, hal ini sebagai upaya merangsang anak hidup bersih dan sehat"Kegiatan ini sangat baik sekali, saya sangat setuju apabila sebelum sikat gigi maasal diadakan lomba kreatifitas khususnya bagi para siswa, karena ini dapat merangsang anak supaya rajin mengosok gigi," jelasnya.Disisi lain kondisi yang sangat memprihatinkan bagi dirinya, yakni tidak sebandingnya jumlah penduduk Rokan Hilir dengan ketersedian jumlah dokter gigi. Meski demikian, dirinya sangat mengapresiasi kepada semua pengurus PDGI"Saya harap kedepan pelaksanaanya dapat dikemas kedalam bentuk kegiatan yang lebih baik lagi, seperti dapat menampilkan bidang kesehatan lainya," ujarnya.Disela acara, para siswa sekolah dasar diminta langsung mempraktekkan cara menyikat gigi yang baik dan benar. Sebelumnya pihak panitia telah menyedian sebotol air lengkap dengan sikat dan odol gigi bagi peserta. (amr)