PEKANBARU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau sudah menuntaskan penghitungan suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Banyak perubahan yang terjadi terutama partai pemenang dan calon legislatif yang akan duduk di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Dapil 1 dan 2.

Dari 13 kursi yang diperebutkan, Partai Golongan Karya (Golkar) akhirnya mendapatkan 3 kursi yakni dari dapil 1 dengan caleg H Syamsuar dan Karmila Sari, sementara di dapil Riau 2, Golkar mendapatkan satu kursi dengan caleg Yulisman.

Sementara empat petahana dari daerah pemilihan Riau dengan rincian dua orang dari Dapil Riau 1 yakni M Rahul dari Partai Gerindra yang meraih 87.102 suara, dan Achmad dari Partai Demokrat dengan meraih 80.186 suara. Keduanya dari daerah pemilihan Riau 1.

Sedangkan petahana dari dapil Riau 2 yang kembali duduk mewakili masyarakat Riau di pusat adalah Abdul Wahid dari Partai PKB dengan meraih 104.229 suara sekaligus menjadi peraih suara terbanyak di Riau. Serta Caleg Partai PKS Syahrul Aidi Maazat yang meraih 104.142 sebagai peraih suara terbanyak kedua setelah Abdul Wahid.

Sementara petahana dari daerah pemilihan Riau 1 yang tersingkir dari Gedung DPR RI di Senayan adalah Effendi Sianipar, Politisi PDIP yang hanya meraih 64.641 suara. Selanjutnya Arsyadjuliandi Rachman dari Partai Golkar yang hanya meraih 28.602 suara, lalu Chairul Anwar dari PKS dengan meraih 34.818 suara, Syamsurizal dari PPP meraih 40.310 suara, dan Jon Erizal dari PAN dengan perolehan 48.717 suara.

Sedangkan petahanan dari Dapil Riau 2 yang tersingkir masing-masing Nurzahedy dari Partai Gerindra dengan perolehan 29.218 suara, Marsiaman Saragih dari PDIP yang hanya meraih 18.381 suara, Idris Laena dari Partai Golkar dengan meraih 68.230 suara, dan Muhamad Nasir dari Partai Demokrat yang meraih 77.869.

Berikut Perolehan Suara Partai dan Caleg DPR RI Daerah Pemilihan Riau:

Daerah Pemilihan Riau I:

1. Partai Golongan Karya (Golkar): 462.940 suara

Syamsuar: 101.876 suara

2. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP): 279.857 suara

Dewi Juliani : 99.345 suara

3. Partai Keadilan Sejahtera (PKS): 241.624 suara

Hendry Munief : 50.085 suara

4. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB): 180.374 suara

Iyeth Bustami : 80.750 suara

5. Partai Demokrat : 172.844 suara

Achmad : 80.186 suara

6. Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) : 162.162 suara

M Rahul : 87.102 suara

7. Partai Golongan Karya (Golkar) (kursi kedua)

Karmila Sari : 89.835 suara

Daerah Pemilihan Riau II:

1. Partai Golongan Karya (Golkar): 308.037 suara

Yulisman : 72.183 suara

2. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) : 171.595 suara

Abdul Wahid : 104.229 suara

3. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP): 151.320 suara

Siti Aisyah : 37.331 suara

4. Partai Keadilan Sejahtera (PKS): 142.399 suara

Syahrul Aidi : 104.142 suara

5. Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra): 139.045 suara

Muhammad Rohid : 55.219 suara

6. Partai Amanat Nasional (PAN) : 134.976 suara

Sahidin : 43.168 suara ***