PEKANBARU - Diprediksi hari ini, Selasa (25/7/2023), wilayah Riau akan diselimuti suasana cerah berawan tanpa adanya potensi hujan.

"Dari pagi hingga dini hari nanti, Riau cerah berawan tanpa potensi hujan," ujar Forecaster Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru, Bibin.

Sementara itu, Bibin juga membagikan beberapa detail tentang kondisi atmosfer saat ini. Menurutnya, suhu udara akan berada di kisaran 23.0 – 35.0 °C, dengan kelembapan udara antara 50 – 90 %. "Angin bertiup dari selatan menuju barat dengan kecepatan 10 – 36 km per jam," tambahnya.

Tak hanya itu, ia juga membeberkan kondisi perairan di Provinsi Riau. "Prakiraan tinggi gelombang di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.50 – 1.25 m, yang termasuk kategori rendah," jelas Bibin.

Dalam laporan terbarunya, BMKG juga mencatat adanya titik panas atau hotspot di Pulau Sumatera. Terdeteksi 56 titik panas dengan rincian Aceh 16 titik, Lampung 2 titik, Sumatera Selatan 1 titik, Sumatera Utara 26 titik, Bangka Belitung 7 titik, dan Riau mencatat 4 titik panas.

"Adapun 4 titik panas di Riau terdeteksi di Kabupaten Rokan Hulu dan Rokan Hilir, masing-masing 2 titik," tukas Bibin, menegaskan perlunya kewaspadaan terhadap potensi kebakaran hutan dan lahan, terutama di dua kabupaten tersebut. ***