TELUKKUANTAN – Belasan jalur akan berpacu di Tepian Tompuniak, Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, pada Selasa (12/7/2022) siang nanti. Mereka akan memperebutkan piala anggota DPRD Kuansing Fedrios Gusni.

Pacu jalur ajang uji coba ini merupakan sarana latihan bersama jalur-jalur Kuantan Mudik yang ditaja oleh Forum Kepala Desa Kuantan Mudik. Hal ini sebagai persiapan pacu jalur iven nasional.

Menurut Ketua panitia pacu jalur ajang latihan bersama Kecamatan Kuantan Mudik, Amrizal ST, Senin (11/7/2022) pagi, pacu jalur yang digelar selama tiga hari tersebut diikuti 14 jalur asal Kecamatan Kuantan Mudik.

Adapun 14 jalur tersebut yakni, Ratu Sialang, Dubalang Puti Pati Soni, Delima Indah Permata Kuantan, Toduang Biso Rimbo Piako, Puti Mandi Mayang Taurai, Kalo Jengking 3 Jumbalang, Putri Ayu Pematang Intan.

Selanjutnya, ada jalur Batu Lompatan Harimau Kompe, Soriak Sarumpum Tolang Batutu, Tuah Panglimo Rajo Hulu Guntuang, Sikumbang Jati, Rajo Biso Saposan Hitam, Pendekar Mudo Rawang Kandi dan Jalur Koghi PusakoTuah Nagoghi.

"Iya. Selasa ini kita mulai. Dalam satu hari, masing-masing jalur akan berpacu sebanyak tiga kali dengan lawan berbeda. Nanti kita kumpulkan poin seluruh jalur. Jalur mana yang poin tertinggi, maka jalur itulah yang juara. Tapi intinya, kami ingin menaikan kembali nama Kuantan Mudik yang dulu pernah disegani jalur-jalut lain," kata Amrizal.

Amrizal juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada sponsor dan pihak-pihak yang ikut membantu terlaksananya pacu jalur ajang latihan bersama ini. Semog latihan bersama ini membuahkan hasil dengan menuai prestasi di iven-iven berikutnya.

Sebagai sponsor tunggal, anggota DPRD Kuansing dari Fraksi Demokrat, Fedrios Gusni berharap ajang latihan ini bisa dijadikan intropeksi masing-masing jalur jika masih ada kelemahan sebelum mengikuti rayon berikutnya.

"Secara pribadi, saya mendukung penuh ajang latihan bersama ini. Kuantan Mudik ini adalah kampung saya. Orang tua saya berasal dari Bukit Kauman dan Pebaun. Jadi, masyarakat Kuantan Mudik ini bagian dari saya," beber Fedrios Gusni.

Fedrios Gusni yang juga ketua DPC Partai Demokrat Kuansing ini berharap, dengan digelarnya ajang latihan bersama ini, seluruh jalur-jalur Kuantan Mudik akan semakin kompak. Ujungnya tentu meningkatkan prestasi.

"Saya ucapkan apresiasi tinggi kepada seluruh Kades se Kecamatan Kuantan Mudik. Ini momentum bagus untuk manaikan kembali Kuantan Mudik sebagai kecamatan yang disegani dalam pacu jalur. Raih prestasi. Ayo ke Kuantan Mudik," kata Fedrios Gusni.***