PEKANBARU – Setelah terjadi tarik ulur dan sempat gagal melaksanakan Musyawarah Provinsi (Musprov), Persatuan Olahraga Biliard Seluruh Indonesia (POBSI) Riau saat ini sudah siap melaksanakan Musprov.

Ketua Karateker POBSI Riau, Zulkarnain Lubis mengatakan, sebelum memutuskan jadwal Musprov, tim carateker sudah melakukan rapat koordinasi dengan pengurus POBSI yang ada di kabupaten dan kota.

"Musprov Insyaallah akan dilaksanakan pada 24 Juni 2020, tahapan melalui rapat internal sudah dilakukan pada tanggal 14 Juni dan akhirnya setelah berkordinasi menghasilkan kesepakatan untuk pelaksanaan Musprov," katanya, Ahad (19/6/2022).

Untuk tahapan calon ketua POBSI Riau akan dimulai pada tanggal 22 Juni 2022, melalui Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) yang sudah dibentuk akan membuka pendaftaran.

"Tanggal 23 Juni pukul 14.00 Wib akan diumumkan hasil dari TPP," terangnya.

Calon ketua yang diinginkan oleh karateker adalah sosok yang mampu menyediakan tempat latihan atlet, karena sejauh ini di Riau memang tidak ada tempat latihan khusus bagi atlet biliard.

"Ini sebagai salah satu syarat, dan syarat lainnya ada dukungan dari 2 pengurus kabupaten atau kota," jelasnya. ***